10 Jun 2015 15:15

100% Made In Sumsel di Festival Sriwijaya 2015

100% Made In Sumsel di Festival Sriwijaya 2015

 

Kaganga.com, PALEMBANG - Sehari jelang diangsungkannya Festival Sriwijaya 2015, komplek Taman Purbakala Kerajaan Sriwijaya (TPKS) Rabu (10/6/2015) terlihat sudah diramaikan oleh para pendukung acara. Diantaranya oleh puluhan penari dan penabuh musik tradisional khas Sumsel yang sedang berlatih.

Dikatakan oleh Plt Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumsel, Irene Camelyn, penari dan penabuh musik yang sedang berlatih ini tengah menyiapkan Tarian Kolosal yang akan ditampilkan saat pembukaan acara Festival Sriwijaya 2015, Kamis (11/6).

"Kurang lebih 100 penari dan 50 gedang akan mendukung tarian kolosal ini," ujar Irene saat dibincangi.

Lanjutnya, khusus Festival Sriwijaya tahun ini, pihaknya sengaja mengkedepankan seniman -seniman dari Sanggar-sangar seni yang ada di Sumsel untuk tampil menunjukkan kebolehan seni mereka. Mulai dari seni tari, seni perupa dan lain sebagainya.

"Sumsel kaya akan seniman berkarya dengan kualaitas tinggi. Disini sangat tepat untuk mereka bisa mengekspresikan karyanya, adalah salah jika kita menggandeng seniman di luar Sumsel. Koreografer Tari pun kami pakai asal Sumsel," jelasnya.

Tetap komit dengan menampilkan budaya lokal, Festival Sriwijaya 2015 kali ini akan akan didukung dengan teknologi modern. Diantara video mapping, yang akan menampilkan sketsa budaya lokal Sumsel.

Dan tak cuma itu, para seniman juga akan menampilkan perpaduan seni Lokal Sumsel yang di mix dengan seni budaya daerah lain di nusantara. Diantaranya akan ada sedikit campuran dari Etnic Bali dan etnic budaya nusantara lainnya.

"Ini menunjukkan Harmonisasi budaya Sumsel yang bisa mengakomodir budaya di luar Sumsel," imbuh Irene.

Lalu tak lupa, akan ada juga Artis Ibu kota yang akan mengisi Acara, yakni Firzha, penyanyi jebolan Indonesian Idol.

Festval Sriwijaya 2015 ini akan ditandai dengan Pawai Budaya di BKB lalu dteruskan dengan pembukaan di TPKS pada malam harinya.

Penulis : Riki Okta Putra
Editor : Riki Okta Putra

Tag : festival sriwijaya 2

Komentar