Kaganga.com, Palembang - Masyarakat Kampung Al Munawar setuju jika kawasan di lingkungan Kampung Al Munawar 13 Ulu Palembang dijadikan Kawasan Kampung Wisata. Hal ini tertuang pada pertemuan lanjutan antara Pemerintah Provinsi Sumsel dalam hal ini dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Prov Sumsel dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Prov Sumsel dengan masyarakat setempat di salah satu kediaman warga Minggu malam (7/2/ 2016).
Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh Syarif selaku perwakilan masyarakat didampingi oleh M Al Munawar selaku RT setempat. Pertemuan yang dilaksanakan di salah satu rumah “Tetua” yang berada di kampung Al Munawar ini dihadiri oleh Plt Kadisbudpar Prov Sumsel, Irene Camelyn S dan Kadis Kesehatan Prov Sumsel, dr Lesty Nurainy dan juga puluhan warga kampung yang dikenal dengan nama Kampung Arab itu.
Dari pertemuan tersebut dikemukakanlah 7 pernyataan warga Kampung Al Munawar .
“Yang pertama, Masyarakat Kampung Al Munawar sepakat menyetujui dan mempersilahkan kepada Dinas Pariwisata Prov Sumatera Selatan untuk menjadikan Kampung Al Munawar menjadi salah satu kawasan kunjungan wisata religi,” ungkapnya.
Lanjutnya, yang kedua, untuk Kawasan Wisata Religi Ia mohon disinergikan juga dengan keberadaan kampung Al Munawar sebagai kampung santri yang sudah di launching dan direncanakan pelaksanaan nya dalam tahun ini.
Ketiga, utuk rencana pemugaran dan perbaikan serta lain-lain dalam rangka menunjang kawasan wisata religi agar penataan dan pembangunan kawasan tersebut tetap berkoordinasi dengan masyarakat setempat dan pemilik rumah yang bersangkutan sebagai pemegang hak.
Keempat, untuk faslitas dan prasarana yang akan diberikan oleh Dinas Pariwisata itu tetap akan dikuasai dan diusahakan oleh pemilik rumah atau masyarakat setempat sebagai pemegang hak nya dan tidak dikuasai oleh orang atau badan diluar masyarakat kampung Al Munawar.
Kelima, untuk semua wisatawan baik mancanegara dan domestik wajib mengikuti aturan dan peraturan dari kampung santri dan kawasan wisata religi Al Munawar
Keenam, untuk setiap kunjungan event ataupun adanya kunjungan resmi diharapkan agar terlebih dahulu berkoordinassi dengan pihak kampung, dan tidak mendadak.
Lalu ke tujuh, terkait keamanan kampung diminta juga untuk tetap mengikut sertakan pemuda / masyarakat setempat.
Menanggapi pernyataan itu, Plt Kadisbudpar Prov Sumsel, Irene Camelyn Sinaga dalam arahannya menyampaikan untuk selanjutnya akan dilaksanakan pertemuan lanjutan dan akan dilakukan pembentukan tim yang bertugas untuk menyiapkan rencana kerja untuk menjadikan kawasan Kampung Al Munawar menjadi Kawasan Wisata.
“Kita bentuk Tim, dan akan ada pertemuan lanjutan untuk menjadikan kawasan ini menjadi kawasan Wisata,” ujarnya.
Sementara itu Kadis Kesehatan Prov Sumsel, Lesty Nuraini yang turut hadir pada pertemuan terseebut menyampaikan akan mendukung penuh program percontohan kawasan Kampung Wisata , bahkan menambahankan agar sebutan nya ditambah menjadi kampung wisata sehat.
“Keseharian masyakat disini sudah hidup dengan tentram dan nyaman , kita akan membantu meng edukasi masyarakat dalam hal hidup sehat, membantu berdirinya poliklinik dan memfasilitasi berdirinya jamban ataupun toilet yang bersih nantinya, sehingga nantinya benar2 mendukung kawasan tersebut menjadi kawasan wisata sehat,” pungkasnya.
Penulis : Maher N
Editor : Riki Okta Putra