19 Ags 2015 17:05

Harga Elektronik Naik Perlahan

Harga Elektronik Naik Perlahan

 

Kaganga.com, Palembang - Melemahnya nilai Rupiah terhadap Dollar AS tampaknya sedikit mempengaruhi harga barang elektronik yang merangkak naik. Pantauan kaganga.com, beberapa toko elektronik yang menjual barang elektronik tercatat sudah ada yang naik, terutama elektronik yang mempunyai merek ternama.

Pengakuan dari salah satu sales marketing di toko Wijaya Elektronik, Hadi mengaku, barang elektronik yang naik biasanya hanya yang impor saja. "Selain itu yang stok baru juga harga jualnya juga naik, kecuali stok lama sesuai dengan harga lama," katanya saat dibincangi kaganga.com, Rabu (19/8/2015) pagi.

Disampaikannya, hal tersebut terjadi karena dampak dari melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dollar as. "Sekarang kan rupiah sudah mencapai Rp13.800 per dollar as. Semakin rupiah lemah otomatis juga harga beli ke pabrik jadi naik, apalagi barangnya impor langsung," imbuhnya.

Dirinya berharap agar kondisi perekonomian Indonesia dapat segera membaik. "Kalau sudah normal lagi kan kami tidak perlu menaikkan harga elektronik. Saat ini saja tingkat penjualan sudah sedikit terpengaruh," tandasnya.

Penulis : Achmad Fadhil
Editor : Riki Okta Putra

Tag : Elektronik Rupiah Anjlok Harga Naik

Komentar