Kaganga.com OKI ---- Mesin Partai Hanura mulai dihidupkan. Ini ditandai dengan digelarnya Rakercab oleh Dewan Pimpinan Cabang Partai Hanura Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).
Bahkan, untuk menyambut kontestasi pileg, pilkada dan pilpres 2024 mendatang pihaknya menargetkan penambahan kursi di DPRD dan mencalonkan kader terbaiknya maju di Pilkada OKI.
Ketua DPC Partai Hanura OKI, Depit A mengungkapkan, saat ini dari 5 dapil yang ada Hanura mendapat 4 kursi, satukursi di dapil 4 masih kosong. Untuk itu pihaknya akan mempersiapkan kader terbaiknya dari pengurus PAC yang ada bisa dari kades hingga mantan kades.
"Kami akan mengumpulkan semua kader yang ada, untuk mendongkrak suara, minimal target kita satu kursi dalam satu dapil,"terangnya disela -sela Rakercab Hanura Jumat (11/03).
Masih kata dia, target ada penambahan kursi di DPRD, minimal bisa dipertahankan kursi yang ada saat ini. Untuk itu, mulai sekarang dibutuhkan persiapan dan strategi yang akan dilakukan. Waktu terus berjalan, makanya dari sekarang mulai dilakukan.
Untuk itu ia mengajak semua kader memberikan kontribusi bergabung di Partai Hanura, bukan hanya di tingkat kabupaten tapi juga provinsi.
Terpisah Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hanura Sumsel, Ahmad Al-Azhar SH menambahkan, pihaknya akan menghimpun para kader yang berserakan untuk berkontribusi bersama Hanura menghadapi kontestasi pilpres, pileg dan pilkada 2024 mendatang.
Kader Partai Hanura juga akan mencalonkan kadernya yakni H Ali Imron SE MSI sebagai calon Bupati OKI.
"Kami sudah menyiapkan kader terbaik bertarung nanti,"bebernya.
Terpenting saat ini, bagaimana Partai Hanura nantinya bisa lolos verifikasi dan dilanjutkan lolos pencalonan yang yang harus dilakukan saat ini. Soal penambahan kursi juga menjadi target, ada beberapa yang harus diperhatikan karena saat ini jumlah penduduk bertambah pastinya nanti ada kebijakan yang berubah, untuk itu jangan sampai ketinggalan informasi, bisa jadi nanti ada perubahan dapil dengan penambahan.
"Jadi tidak bisa berpedoman pada kebijakan yang sudah dilalui,"tandasnya.
Penulis : Wahid Aryanto
Editor : Elly
Tag : OKI Hanura kontestasi 2024